Wednesday, October 21, 2015

Dimensi Dalam Trust (Kepercayaan Organisasi) Pada Karyawan


Kepercayaan merupakan manifestasi dari berbagai persepsi yang berkembang dalam pemikiran manusia. Persepsi tersebut dikelompokkan dalam beberapa dimensi. Dimensi merupakan komponen-komponen yang diukur dari suatu objek (Arikunto, 2000).
Menurut Robbins (2002), dimensi trust terdiri dari lima bagian, yaitu :
a.         Integrity, yakni individu yakin bahwa pihak lain akan berlaku jujur dan berlaku sebenarnya.
b.        Competence, yakni memiliki pengetahuan dan keahlian teknik interpersonal.
c.         Consistency, yakni reliabilitas, prediktibilitas dan keputusan tepat dari individu dalam menghadapi situasi tertentu.
d.        Loyalty, yakni kemauan untuk melindungi nama baik orang lain.
e.         Opennes, yakni seseorang yang percaya memiliki kemauan untuk berbagi ide, pemikiran, dan perasaan kepada pihak lain.
Sedangkan menurut Mayer (1995) dimensi kepercayaan (trust) antara lain:
a.    Kemampuan (ability), yakni kompetensi yang dimiliki untuk mempengaruhi mengotorisasi wilayah spesifik.
b.    Kebaikan hati (benevolence), yakni kemauan untuk memberikan kepuasan yang saling menguntungkan antara satu pihak dan pihak lainnya.

c.    Integritas (integrity), mengacu pada perilaku yang dapat dipertanggungjawabkan faktualitasnya

No comments:

Post a Comment